Selama 28-30 Juni 2018, para remaja Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir usia 13-18 tahun berkumpul di Jawa Dwipa, Karangpandan, Jawa Tengah, dalam rangka Konferensi Remaja OSZA. Kegiatan ini diikuti oleh remaja dari kota Solo, Yogyakarta, dan Semarang.
Pada hari pertama pukul 10:00 WIB, remaja dari seluruh kota di Jawa Tengah berkumpul di Jawa Dwipa. Acara hari pertama dibuka dengan Opening Ceremony oleh Bapak Budi Susanto selaku pemimpin Gereja meliputi wilayah Jawa Tengah. Kemudian dilanjutkan dengan Seminar Perencanaan Masa Depan yang disampaikan oleh Bapak Ricky Pudja Mak.
Selanjutnya, para remaja dibagi menjadi enam kelompok dan melakukan kegiatan water games di kolam renang. Terdapat tiga permainan, salah satunya adalah Scrabble dimana setiap kelompok diminta untuk menebak sebuah tokoh dalam Kitab Mormon. Jika mereka berhasil menebak, mereka harus mengumpulkan huruf-huruf yang tersebar di kolam renang dan menyusun nama tokoh tersebut.
Pada malam harinya, kegiatan Talent Night diadakan dengan tema tradisional. Penampilan para remaja sangat mengagumkan. Kelompok remaja dari Solo, Yogyakarta, dan Jember menampilkan tari-tarian dari berbagai daerah di Indonesia, sementara kelompok remaja dari Banjarsari menyuguhkan bakat gerak dan lagu. Kelompok remaja dari Semarang menampilkan bakat berupa penampilan stand up comedy. Kelompok remaja dari Solo juga menampilkan drama musikal bertemakan keluarga dengan Live Music "Dolanan Jawa".
Keesokan harinya diawali dengan kegiatan BBB (Bangun, Berdoa, dan Baca) yang dilanjutkan dengan senam bersama. Kemudian para remaja menonton Worldwide Youth Devotional: Messages from President Russell M. Nelson bersama Bapak Basuki sebagai pimpinan Gereja di Jawa Tengah. Workshop dan permainan merupakan kegiatan selanjutnya, dimana setiap kelompok mendapatkan pelatihan tentang media sosial, sejarah keluarga, pendidikan, persepuluhan, seminari, kemandirian, pekerjaan misionaris, dan panduan Untuk Kekuatan Remaja.
Setelah ikut serta dalam kegiatan workshop dan permainan, para remaja harus menerapkan hal yang telah mereka pelajari dalam suatu rangkaian kegiatan, yaitu Journey of Faith. Dalam kegiatan ini, para remaja putra dipasangkan berdua-dua, demikian juga para remaja putri harus memiliki seorang rekan dengan remaja putri lain, seperti sepasang misionaris penuh waktu. Setiap pasangan misionaris, baik misionaris pria maupun wanita ini ditugaskan untuk mengunjungi pos-pos yang bertema sesuai dengan workshop yang telah mereka terima sebelumnya. Di setiap pos disediakan satu pertanyaan yang dapat mereka jawab berdua. Selain itu, ada pula tugas yang harus mereka kerjakan secara pribadi, seperti tentang Sejarah Keluarga dan Pendidikan.
Pada malam hari, tiap-tiap kelompok menampilkan BoM (Book of Mormon) Night dimana mereka bercerita tentang tokoh-tokoh Kitab Mormon. Setelah BoM Night, mereka mengikuti kegiatan movie night yang berjudul The Saratov Approach (2013). Film ini berkisah tentang sepasang misionari yang ditawan, tetapi akhirnya selamat karena kepercayaan mereka yang sepenuhnya kepada Allah.
Pada hari terakhir, Sabtu, 30 Juni 2018, para remaja melakukan jalan sehat di sekeliling Jawa Dwipa Resort. Kegiatan selanjutnya adalah kelas seminari super yang diajar oleh Bapak Paul Simanungkalit sebagai pengajar dan pemimpin program seminari di Indonesia. Para remaja belajar tentang peran Kristus di dalam kehidupan mereka dan juga penguasaan ayat di tulisan suci. Kemudian acara dilanjutkan dengan Seminar Kesehatan Fisik (gizi seimbang, olahraga, dan istirahat yang cukup) serta Kesehatan Emosional oleh Devara Nugraha. Kegiatan selanjutnya adalah shock therapy. Di penghujung acara, kegiatan ini ditutup oleh Bapak Mardiyono selaku wakil pimpinan Gereja di Jawa Tengah.