Pada Kamis, 28 Mei 2020, Latter-Day Saint Charities (LDSC) memberikan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) ke Rumah Sakit Advent Bandung dalam upaya membantu tim medis menangani pasien penderita COVID-19.
Rumah Sakit Advent Bandung adalah salah satu rumah sakit yang menangani para pasien yang terpapar COVID-19 di Kota Bandung. Ada seorang anggota Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir, Marjiati, yang bekerja di laboratorium rumah sakit ini. Dia dan segenap tim medis di rumah sakit ini bekerja dengan giat dalam peran mereka masing-masing untuk membantu menangani para pasien.
Bantuan APD diserahkan secara langsung oleh Edi Rochadi selaku Presiden Cabang Bandung Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir. Dana yang dipergunakan untuk pembelian APD ini bukan dari sebuah keuntungan bisnis atau bantuan salah satu negara, melainkan dari sumbangan para anggota Gereja di seluruh dunia. Edi Rochadi menyatakan rasa terima kasih atas kerja sama tim medis Rumah Sakit Advent Bandung. Dia menambahkan harapannya agar bantuan APD ini dapat secara efektif membantu tim medis menangani para pasien penderita COVID-19.
Turut hadir juga mewakili LDSC dan Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir, Murdianto, selaku Presiden Kuorum cabang Bandung. Dia menyampaikan apresiasi atas pengorbanan tim medis sebagai garda depan untuk merawat para pasien COVID-19.
- bandung-covid-6.jpg
- bandung-covid-1.jpg
- bandung-covid-3.jpg
- bandung-covid-4.jpg
- bandung-covid-5.jpg
- bandung-covid-7.jpg
1 / 2 |
Dr. dr. Roy D. Sarumpaet, Sp. THT-KL., selaku Direktur Rumah Sakit Advent Bandung menyampaikan rasa terima kasih atas bantuan APD yang sangat diperlukan ini. “Kami merasa sangat diberkati. Kami sangat bersyukur karena memang persediaan (APD) kami pun tidak banyak guna membentengi pasien lainnya dan tenaga medis agar tidak tertular COVID-19”, ujarnya. Dia menambahkan, “Kami dengan senang hati menerima bantuan ini. Bantuan APD ini membantu kami untuk bersikap lebih tenang menghadapi hari esok karena kita tidak tahu sampai kapan (pandemi ini berlangsung), dan kita harus tetap siap siaga. Sungguhlah tepat bahwa bersiap siaga adalah ciri-ciri dari umat Tuhan di zaman akhir.”
Dia berharap agar kerja sama Rumah Sakit Advent Bandung dengan LDSC dan Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir dapat terus terbina di kemudian hari.