Topik

Anak-Anak dalam Gereja

Gereja memiliki program komprehensif untuk mengajar anak-anak yang bernama Pratama yang didirikan pada tahun 1878. Tujuannya adalah untuk mengajarkan Injil Yesus Kristus kepada anak-anak serta membantu mereka belajar menjalankan asas-asasnya.

Program ini adalah untuk semua anak berusia 3 sampai 11 dan diadakan selama dua jam setiap hari Minggu sementara orang tua berpartisipasi dalam pertemuan mingguan mereka. Pada saat ini lebih dari satu juta anak menghadiri Pratama di seluruh dunia.

Pratama terbagi ke dalam dua bagian—”waktu bersama” dan pengajaran kelas individu. Waktu bersama memungkinkan anak-anak untuk berpartisipasi dalam kegiatan dan untuk belajar serta menyanyikan lagu-lagu yang mengajarkan asas-asas Injil.

Anak-anak juga berpartisipasi dalam “hari kegiatan” yang diadakan secara teratur yang memberikan kesempatan kepada mereka untuk berinteraksi dengan satu sama lain dan bersenang-senang dalam kegiatan jasmani, kreatif, budaya dan pelayanan. Hari kegiatan memberikan kesempatan kepada anak-anak untuk menerapkan asas-asas yang telah diajarkan kepada mereka selama Pratama hari Minggu dan di rumah mereka.

Anak-anak usia 8 sampai 11 membuat gol-gol pribadi dalam Iman kepada Allah buku panduan untuk membantu mereka menjalankan asas-asas Injil, mengembangkan kesaksian dan membangun persahabatan. Ini juga membantu mereka bersiap memasuki program Remaja Putra dan Remaja Putri pada usia 12.

Catatan Panduan Gaya:Ketika melaporkan tentang Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir, mohon gunakan nama lengkap Gereja dalam rujukan pertama. Untuk informasi lebih lanjut mengenai penggunaan nama Gereja, pergi ke panduan gaya daring kami.Panduan Gaya.