Penatua Kelly Ray Johnson didukung sebagai Pembesar Umum Tujuh Puluh Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir pada tanggal 4 April 2020, di usia 57 tahun. Pada saat bersamaan dengan pemanggilannya, dia telah melayani sebagai Tujuh Puluh Area dan anggota Kuorum Kelima Tujuh Puluh di Area Utah. Di kantor pusat Gereja dia telah melayani di Presidensi Area Amerika Utara Timur Laut dan sebagai anggota Komite Audit Gereja. Dia saat ini melayani dalam Presidensi Area Asia.
Penatua Johnson menerima gelar Sarjana Sains di bidang akuntansi dari Weber State University pada tahun 1987. Pada tahun 1989 dia menerima gelar Magister Administrasi Bisnis dari Brigham Young University. Dia memulai kariernya pada tahun 1989 sebagai Akuntan Forensik untuk KPMG. Pada saat pemanggilannya sebagai Pembesar Umum, dia adalah Akuntan Forensik dan Mitra untuk Norman, Townsend & Johnson, LLC.
Penatua Johnson melayani sebagai misionaris penuh waktu di Misi Thailand Bangkok dan kemudian kembali ke misi yang sama bersama istrinya, Teressa Lynn Bartrum, sebagai pemimpin misi dari tahun 2015 hingga 2018. Dia pernah melayani sebagai presiden kuorum penatua, uskup, pemimpin misi lingkungan, pembimbing Remaja Putra lingkungan, penasihat dalam presidensi Remaja Putra pasak, anggota dewan tinggi, penasihat dalam presidensi pasak, presiden pasak, dan guru Persiapan Misionaris pasak.
Penatua Johnson lahir di Ogden, Utah, tanggal 16 Januari 1963. Dia menikah dengan Teressa pada tahun 1986. Mereka adalah orangtua dari lima anak.