Departemen Kemanusiaan Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir telah memulai kerja sama pertama dengan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Surakarta yang berfokus pada penyediaan sarana dan prasarana penting untuk meningkatkan literasi dan mempromosikan budaya membaca di masyarakat.
Proyek yang telah berjalan dari akhir tahun 2024 ini diresmikan dengan Upacara Serah Terima pada April 29, 2025 yang dihadiri oleh Walikota Surakarta dan perwakilan Yayasan Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir. Adapun bantuan dari Yayasan Gereja berbentuk perangkat IT dan 1.654 bahan pustaka berbahasa Inggris yang diserahkan kepada Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Surakarta, Arif Handoko, S. Sos., M.H.. Tidak hanya membangun minat baca masyarakat Surakarta, bantuan ini juga bertujuan memperkuat kualitas layanan perpustakaan daerah sebagai pusat pembelajaran masyarakat.

Bapak Arif Handoko membuka acara dengan menyampaikan harapannya dari kolaborasi ini, “Kami masih punya harapan besar untuk meningkatkan literasi kota Surakarta yang saat ini IPLM (Indeks Pembangunan Literasi Masyarakat) masih nomor tiga di Jawa Tengah. TGM (Tingkat Kegemaran Membaca) juga masih sedang, masih 76,65. Kiranya dengan bantuan dari Yayasan Gereja ini nanti akan menambah tingkat kunjungan pemustaka ke perpustakaan Kota Surakarta. Jadi literasi unggul, SDM (Sumber Daya Masyarakat) berdaya saing dan kesejahteraan Masyarakat Kota Surakarta meningkat, itu harapan kami.”
Walikota Surakarta, Respati Ardi, juga turut menyambut bantuan ini dengan aspirasi tinggi, “Kita adalah center of knowledge, dimana kota Surakarta menjadi pusat pertumbuhan ilmu pengetahuan, budaya baca dan kreativitas literasi. Atas nama pemerintah kota Surakarta, kami menyampaikan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Yayasan Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir. Semoga perbaikan ini membawa manfaat yang besar dan berkelanjutan bagi generasi mendatang kita.”
Upacara ini dilanjutkan dengan serah terima bantuan kemanusiaan di Balai RW 02, Kelurahan Panularan pada hari April 30, 2025. Gereja Yesus Kristus dan Pemerintahan Surakarta memandang kesempatan ini bukan sebagai kesimpulan, tetapi sebagai awal dan batu loncatan menuju upaya bersama yang lebih besar dengan komitmen jangka panjang terhadap pendidikan dan pengembangan masyarakat.
“Kehadiran Wali Kota Surakarta diharapkan menggarisbawahi signifikansi kemitraan yang lebih luas dan menyoroti potensi kerja sama masa depan di sektor-sektor tambahan, termasuk kesehatan, dukungan disabilitas, serta air dan sanitasi,” tutur Yos Enos Kusumo, sebagai perwakilan Yayasan Gereja Yesus Kristus dari Orang-Orang Suci Zaman Akhir.